BESTIENEWS.COM - Masriah, emak-emak yang menyiramkan air kencing dan kotoran manusia atau tinja ke rumah tetangganya, hari ini diperiksa polisi. Polisi akan mencari tahu motif Masriah.
"Kami akan memanggil terduga pelaku Jumat (12/5). Kami sudah mendalami bukti-bukti dari kamera CCTV yang terdahulu. Rencananya, kami juga akan meminta kepada korban untuk menyerahkan temuan-temuan yang baru," kata Kanit Reskrim Polsek Sukodono, Ipda Andri Tri Sasongko, dilansir detikJatim, Jumat (12/5/2023).
Andri mengatakan pihaknya tidak segan menindak Masriah. Dia akan dihukum sesuai dengan perbuatannya.
"Kalau memang terbukti melakukan pelanggaran hukum, akan kami tidak sesuai dengan pelanggarannya. Namun, apabila nanti ditemukan bukti bahwa kotoran tersebut masuk rumah, akan dikenakan pasal berlapis," ucap Andri dikutip dari detik.
Diketahui, tetangga Masriah yang rumahnya disiram kotoran manusia, Wiwik, melaporkan perbuatan Masriah ke Polsek Sukodono pada Jumat (5/5). Wiwik membawa bukti rekaman CCTV saat Masriah melempar kotoran di rumahnya kawasan Jogosatru, Sukodono, Sidoarjo. (*)