Bestienews.com- Kabar kurang sedap datang dari pasangan artis Ruben Onsu dan Sarwendah. Keduanya dikabarkan sudah pisah rumah hingga adanya pengajuan gugatan cerai ke pengadilan setempat.
Pasangan yang hampir tidak pernah diterpa isu miring pada bahtera rumah tangga mereka itu mendadak diberitakan mulai alami keretakan hubungan. Benarkah informasi tersebut?
Terkait adanya informasi gugatan cerai ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Sarwendah sendiri sudah mengklarifikasi informasi tersebut tidak benar.
"Aku tuh serba salah, sedih banget beneran bentar-bentar aku dibilang aku kenapa-napa sama anak aku, aku nanti dibilangnya ngapain lagi. Nanti dibilang aku gugat lagi semuanya aku serba salah," jelas Sarwendah sebagaimana diberitakan Detik.com dengan judul "Sarwendah Kaget dan Sedih Disebut Layangkan Gugatan pada Ruben Onsu", Jumat (3/5/2024).
Selain itu, Sarwendah juga mengaku sedih dan kaget ada informasi seperti itu. Belum lagi, Ibu dari tiga anak itu sadar bahwa kini anak-anak nya sudah bisa mengikuti pemberitaan yang beredar di berbagai media.
Oleh karena itu, ia berharap masalah rumah tangganya tidak diperpanjang lagi.
"Masalahnya aku kayak difitnah berkali-kali ya, sedih dan kaget banget pastinya," ungkap Sarwendah.
"Jadi minta tolong banget ya buat semuanya (jangan memperpanjang masalah lagi)," lanjutnya.
Sementara itu, Ruben Onsu belum memberikan keterangan apapun terkait kabar keretakan rumah tangganya. Meski begitu, kuasa hukum Ruben Onsu, Minola Sebayang ikut berkomentar tentang pemberitaan yang menimpa kliennya.
"Saya belum dengar apa-apa ya. Mengenai masalah gugatan belum ada," ungkap Minola, mengutip Tribunnews, Jumat (3/5/2024).