Ikan hias aquarium pada umumnya bersumber dari ikan air tawar. Sebab air yang akan dimasukkan ke dalam aquarium adalah air tawar yang ada di rumah-rumah, sehingga ikan air laut tentu tidak bisa.
Dari namanya saja ikan hias aquarium, itu artinya salah satu manfaat memelihara ikan ini adalah untuk keperluan estetika/keindahan. Baru beberapa tahun terakhir ini, ikan hias aquarium mengalami perkembangan pesat. Baik dari segi jumlah ikannya maupun dari segi pemeliharanya.
Tidak heran sebab bertalian erat dengan tingginya harga jual ikan-ikan hias tersebut. Belum lagi makin hari, semakin banyak yang berminat membeli ikan hias entah sekadar hobi atau untuk dibudidayakan lebih lanjut demi kebutuhan ekonomi.
Karena itu, kami mencoba rangkum aneka jenis ikan hias aquarium yang ada di pasaran beserta karakteristiknya masing-masing. Siapa tahu setelah membaca ini, anda termasuk orang yang juga berminat membeli dan memelihara ikan hias.
1. Ikan Cupang
Ikan cupang merupakan jenis ikan yang memiliki bentuk sirip ekor yang berbeda-beda. Ada yang berbentuk slayer dan berbentuk mahkota. Sementara ada yang lain bertipe penuh dengan sirip yang panjang dan berwarna-warni.
Habitat asli ikan cupang biasanya di perairan yang tenang/sedikit arus dan perairan yang agak hangat. Sementara itu, ikan ini juga memiliki kemampuan bertahan hidup yang tinggi meski berada pada air dengan kadar oksigen rendah.
Namun, watak ikan ini agresif. Ia kerap kali suka bertengkar dengan sesama jenis ikan atau bahkan dengan jenis ikan yang berbeda dalam satu aquarium. Meski begitu, bentuk dan warnanya yang indah tetap membius penghobi ikan hias untuk terus membeli jenis ikan ini.
2. Ikan Mas Koki
Dari namanya saja dapat diketahui bahwa jenis ikan ini memang berwarna keemasan. Ikan jenis ini berawal dari jenis ikan mas biasa dan pertama kali dipelihara di daratan Tiongkok ribuan tahun lalu.
Dalam perjalanan waktu, beberapa varietas dari jenis ikan ini dikembangbiakan sehingga melahirkan beragam jenis ikan mas, tidak terkecuali ikan mas koki.
Habitat ikan ini ialah pada air yang dangkal, lambat, dan bersih. Sementara itu, salah satu bagian pada tubuh ikan ini yang tampak menonjol dan unik adalah pada sirip ekor yang panjangnya bisa 4 kali dari ukuran tubuhnya.
3. Ikan Koi
Ikan koi adalah jenis ikan hias yang berasal dari Jepang. Dan merupakan jenis ikan yang bermakna kasih sayang di Jepang. Tak heran jika di tempat asalnya ikan ini menjadi simbol cinta dan simbol persahabatan.
Di Indonesia, ikan ini mulai banyak digemari oleh para penghobi ikan hias. Meski begitu, sering kali ikan ini dianggap sebagai varian dari ikan mas padahal keduanya berbeda secara genetik.
Ikan koi memiliki tubuh yang memanjang dengan sirip berada hampir di semua bagian tubuh seperti punggung, pinggul, dada, dan ekor. Pada kepalanya terdapat kumis kecil yang berfungsi untuk mendeteksi makanan di sekitarnya.
4. Ikan Sapu-Sapu
Ikan sapu-sapu adalah jenis ikan hias yang berasal dari Amerika Selatan. Dinamakan ikan sapu-sapu karena memang ikan ini sering menyantap segalanya. Bahkan lumut dan ikan-ikan kecil yang ditemui.
Dari segi fisik, ikan sapu-sapu ditutupi sisik yang cukup keras. Dengan kepala yang berbentuk seperti ikan lele. Ada titik-titik putih pada hampir semua bagian tubuh ikan ini dengan warna dasarnya hitam.
5. Ikan Discus
Ikan Discus adalah salah satu jenis ikan hias air tawar yang berasal dari sungai Amazon, Brazil. Ikan ini memiliki warna sisik yang menarik dengan perpaduan berbagai macam warna. Bentuknya pun pipih bundar yang menyerupai piringan.
Lima Jenis Ikan Hias Aquarium dan Karakteristiknya
Redaksi
Jumat, 22 September 2023 - 21:46:00 WIB

Pilihan Redaksi
IndexPemerintah Gerak Cepat Tangani Banjir Jabodetabek
Peran Wanita Katolik RI dalam Pembangunan Daerah Diapresiasi
Masyarakat Diminta Tenang, KPU Riau Pastikan PSU Pilkada Siak Sesuai Putusan MK
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Lifestyle
Data IDAI Jatim: Ada 8 - 10 Anak Jalani Cuci Darah per Hari
Sabtu, 10 Agustus 2024 - 19:30:00 Wib Lifestyle
Jangan Sampai Ketinggalan! Ini 11 Film Baru yang akan Tayang di Bioskop Agustus 2024
Senin, 29 Juli 2024 - 18:00:00 Wib Lifestyle
Berat Badan Turun 17 Kg, Penampilan Marshanda Bikin Pangling
Jumat, 26 Juli 2024 - 16:00:00 Wib Lifestyle