Bestienews.com- Elektabilitas paslon capres-cawapres yang akan berlaga pada Pilpres Februari 2024 nanti tentu terus menjadi perhatian masyarakat Indonesia. Apalagi Pemilu kini tinggal menyisahkan kurang dari 14 hari.
Dalam sepekan terakhir, ada dua lembaga survei yang merilis hasil survei mereka atas elektabilitas ketiga paslon yakni Anies-Imin, Prabowo-Gibran, dan Ganjar-Mahfud. Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA misalnya, mengumunkan hasil survei yang dilakukan pada 16-26 Januari 2024.
Hasilnya, pasangan Prabowo Gibran masih unggul atas kedua paslon lain dengan menembus elektabilitas 50,7 %. Sementara, pasangan nomor urut 1 Anies-Imin berada di posisi kedua dengan 22 % dan disusul pasangan Ganjar-Mahfud dengan 19,7 %.
Lembaga survei lainnya yang juga merilis hasil survei nya pada sepekan terakhir ialah Political Weather Station (PWS). Hasil survei lembaga survei ini juga menunjukkan elektabilitas pasangan Prabowo-Gibran menembus 52,3 %, disusul AMIN 21,3 %, dan Ganjar-Mahfud 19,7 %. Adapun hasil diperoleh dari survei pada 21-25 Januari 2024.
Berbeda dengan kedua lembaga survei di atas, kedua lembaga survei berikut menunjukan hasil yang lain. Tidak ada satu pun paslon yang menembus angka 50 %. Charta Politika misalnya, dari survei yang dilakukan pada tanggal 4-11 Januari lalu, hasilnya sebagai berikut: AMIN 26,7 %, Prabowo-Gibran 42,2 %, dan Ganjar-Mahfud 28 %.
Sementara itu, Poltracking Indonesia yang melakukan survei pada 1 - 7 Januari 2024 lalu juga menunjukkan hasil survei Prabowo-Gibran 46,7 %, AMIN 26,9 %, Ganjar-Mahfud 20,6 %.
Sumber: Detik.com dan CNBC Indonesia.com
Melihat Hasil Survei Elektabilitas AMIN, Prabowo-Gibran, dan Ganjar-Mahfud Sejauh Ini
Redaksi
Rabu, 31 Januari 2024 - 10:00:00 WIB
Pilihan Redaksi
IndexOJK Sebut Masyarakat Merugi Rp4,1 Triliun
Penambangan Emas Ilegal di Kuantan Singingi Terbongkar, Pelaku Ditangkap
Polda Riau Amankan Tiga Penambang Emas Ilegal di Kuantan Singingi
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Politik
Pilkada Jakarta, PDIP Resmi Dukung Duet Pramono Anung-Rano Karno
Kamis, 29 Agustus 2024 - 05:30:00 Wib Politik
Muncul Isu Hubungan Jokowi dan Prabowo Retak, Begini Respons Prabowo Subianto
Ahad, 25 Agustus 2024 - 11:30:00 Wib Politik
Cak Imin Kembali Terpilih sebagai Ketum PKB Periode 2024-2029
Ahad, 25 Agustus 2024 - 10:00:00 Wib Politik
Putusan MK dan Kans Anies Maju Pilgub Jakarta Terbuka Lebar
Rabu, 21 Agustus 2024 - 14:00:00 Wib Politik