BESTIENEWS.COM, Menyambut Idulfitri 1444 Hijriyah, hampir tak jarang toko makanan dan minuman melaksanakan promo dan diskon, guna menarik pembeli.
Alih-alih cuci gudang dan murah di moment menyambut lebaran ini, warga seperti gelap mata memanfaatkan untuk membeli kebutuhan. Hal ini perlu diwaspadai karena tak jarang pelaku usaha nakal menyelipkan beberapa makanan dan minuman yang sudah kedaluwarsa dan rusak.
Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru mengimbau masyarakat agar mewaspadai peredaran produk kedaluwarsa di pasaran lebaran.
"Jangan tergiur murahnya dan promonya," kata Kepala Disperindag Kota Pekanbaru, Zulhelmi Arifin di Pekanbaru, Selasa.
Teliti sebelum membeli adalah kata kunci waspada, dan tidak perlu panik baying beli secukupnya pesan dia.
Ia pun mengingatkan pedagang untuk tidak menjual produk kedaluwarsa.
Pedagang maupun pemasok agar tidak menjual lagi produk kedaluwarsa di rak pajangan. Mereka sebaiknya melakukan seleksi terhadap produk kedaluwarsa agar tidak dibeli masyarakat.
"Pedagang harus menjual produk yang baik, jangan sampai jual produk kedaluwarsa kepada pelanggan," tegasnya.
Tim dinas bersama Balai BPOM Pekanbaru akan dan sudah melakukan pemantauan, penelusuran ke sejumlah pasar di kota ini.
"Hasilnya tim masih mendapati produk tanpa izin edar dan kedaluwarsa," ungkapnya.
Zulhelmi menyadari ada pedagang yang sudah berulang kali kedapatan menjual produk kedaluwarsa. Ia menilai harus ada tindakan tegas terhadap oknum pedagang tersebut.
"Bagi pemasok dan pedagang yang kedapatan bandel terancam kena sanksi," tegas dia.
Selain makanan dan minuman, pedagang juga diingatkan untuk produk parsel.
"Kami bakal melakukan pemeriksaan terhadap produk yang sudah tidak layak konsumsi lagi dalam kemasan parsel," pungkasnya.