Bestienews.com- Borusia Dortmund berhasil mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG) dengan skor tipis 1 - 0 pada leg pertama semifinal Liga Champions.
Kedua tim bermain di Signal Iduna Park, Kamis (2/5/2024) dini hari WIB. Gol semata wayang dalam laga itu tercatat atas nama N. Fuellkrug.
Jalannya Pertandingan
Sejak peluit awal dibunyikan, kedua tim sama-sama bermain agresif dan ingin mengontrol jalannya pertandingan. Namun, hingga setengah jam jalannya pertandingan belum ada satu gol pun yang tercipta.
Tim tuan rumah mulai mendapatkan momentum di menit ke-36. Fuellfurg yang menerima umpan lambung dari Nico Schlotterbeck di muka gawang tidak menyia-nyiakan peluang tersebut.
GOL! Sepakan mendatar dari Fuellfurg berhasil menembus penjagaan ketat Donnaruma. Dortmund memimpin dengan skor 1-0 hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, PSG bermain menyerang. Wajar saja mengingat, Mbappe dkk butuh gol agar bisa menyamakan kedudukan. Namun, hingga babak kedua selesai, tidak ada lagi gol yang tercipta.
Alhasil, Die Borussen berhasil menang. Kemenangan tipis Die Borussen itu jadi modal berharga dalam menatap leg kedua pada Rabu (8/5) pekan depan di Parc des Princes.