Musim Ini Bisa Juara, Arsenal?

Rabu, 24 Juli 2024 | 08:00:00 WIB
Foto: Facebook Arsenal

Bestienews.com- Arsenal menjadi salah satu tim yang kembali mencuri perhatian dalam tiga musim terakhir. Usai  lama terpuruk, tim berjuluk Meriam London itu akhirnya bisa konsisten bertengger di tangga teratas klasemen Liga Inggris.

Musim 2024/2025 akan segera dimulai. Sejumlah tim tengah melakukan tour pramusim dalam menyiapkan skuad yang berkualitas dan kompak.

Arsenal sendiri mulai dihadapkan pada espektasi juara usai mampu bersaing ketat dengan Manchester City dalam dua musim terakhir. Arsenal bahkan bisa juara andai tidak terpeleset di pekan-pekan terakhir Liga Inggris musim 2022/2023 dan hanya terpaut satu poin dari Man City di musim lalu 2023/2024.

Terhadap harapan juara itu, Manajer Arsenal Mikel Arteta mengatakan jika timnya tengah dalam upaya ke arah sana. Meski begitu, ia juga mengakui bahwa timnya perlu terus meningkatkan level permainan mereka.

"Ketika Anda sudah sangat dekat, Anda sangat ingin merebutnya. Namun, saya kira Anda harus menganalisis secara keseluruhan," ungkap manajer Spanyol itu di laman resmi Arsenal.

"Pada akhirnya, hasil dari klub sepakbola ini haruslah memenangi trofi-trofi bergengsi, dan kami sedang dalam proses mencapainya, kami sudah sangat dekat. Level yang sedang kami tunjukkan itu sangat tinggi, tapi masih belum cukup untuk memenanginya. Itulah targetnya," lugas Mikel Arteta.

Arsenal akan membuka Premier League 2024/2025 dengan laga kandang melawan Wolverhampton di Emirates pada 17 Agustus.

 

Terkini