Lyodra Ginting kembali mengeluarkan single terbaru berjudul "Ada". Lagu ini berkolaborasi dengan penyanyi pria kenamaan Indonesia yaitu Afgan. Lagu "Ada" sendiri di tulis oleh Afgan di tahun 2020.
Saat itu, Afgan mendapat kabar salah satu orang terdekatnya memutuskan berpisah dangan pasangannya setelah bertahun-tahun menjalin hubungan. Mendapatkan kabar itu, Afgan merasa sendih dan menulis lirik " Ada" sebagai wujud ekspresinya. Afgan berharap mereka bisa kembali bersama suatu hari nanti.
Lyodra dan Afgan saling mengagumi satu sama lain sehingga mereka mempunyai keinginan untuk berkolaborasi. Alhasil, mereka bisa berduet lewat lagu "Ada" yang sebelumnya Afgan lupa.
“Aku dan Lyodra bersama-sama mencari lagu yang cocok untuk kita berdua, tapi tidak dapat juga. Sampai akhirnya, aku diingatkan soal lagu 'Ada' yang aku tulis tiga tahun lalu. Aku memperdengarkannya pada Lyodra dan ia langsung suka. Ternyata, lagu tersebut memiliki timing-nya sendiri dan lebih bagus dibawakan berdua,” jelas Afgan.
Afgan kerap memperhatikan Lyodra sekaligus mengarahkan vokalnya saat proses rekaman. Hal itu dilakukan oleh Afgan karena ia ingin lagu “Ada” ini dibuat sesempurna mungkin. Soalnya lagu "Ada" berarti untuk Afgan.
“Lagu ini sangat personal untukku dan aku sayang sekali pada lagu ini. Lyodra sendiri juga mau explore dan sosoknya sangat menyenangkan, membuatku yakin bahwa hanya Lyodra yang cocok membawakan lagu ini bersamaku,” ucap Afgan.
Proses syuting video musik “Ada” berlokasi di Tulamben, Bali, dan digarap oleh Bramsky. Semua hal yang ada di video klipnya, mulai dari konsep hingga tone sudah lebih dulu didiskusikan oleh Afgan dan Lyodra. Meski Lyodra sempat sakit hingga nyaris pingsan saat pengambilan gambar, proses shooting video klip lagu lagu yang melankolis namun di saat yang sama juga terdengar hopeful itu berlangsung menyenangkan dan lancar.
“Afgan adalah partner yang menyenangkan dan sangat humble. Kami banyak berdiskusi tentang 'Ada' dari awal sampai lagunya rilis, mulai dari rekaman hingga video klip. Afgan membebaskan aku untuk explore akan apapun itu dan ia suportif sekali. Proses rekaman pun menyenangkan karena ia menemani dan mengarahkan aku. Semoga lagu ini banyak yang suka, bisa menemani hari-hari para pendengar, banyak yang relate, dan menjadi doa bagi kalian yang tengah mengalami konflik dengan pasangan. Ingat, apapun yang kalian hadapi, kalian akan tetap bersama. Semoga langkah kalian dipermudah agar bisa lebih baik bersama. Selamat mendengarkan 'Ada' di semua platform digital!” kata Lyodra.