Operator Angkutan Sampah di Pekanbaru Diminta Maksimalkan Armadanya

Sabtu, 02 September 2023 | 13:22:53 WIB

BESTIENEWS.COM - Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Pekanbaru, mendorong pihak ketiga operator angkutan sampah untuk memaksimalkan pengoperasian armada mereka dalam mengangkut sampah rumah tangga.

Operator diminta bekerja maksimal dalam pengangkutan sampah dari Tempat Pembuangan Sementara (TPS) hingga ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Muara Fajar. 

Hal ini dilakukan agar tidak ada lagi sampah yang menumpuk terlalu lama di sejumlah TPS. Mereka bisa menambah ritasi atau jadwal pengangkutan sampah dalam satu hari agar sampah sepenuhnya terangkut. 

"Kami meminta kepada pihak operator yang bekerja di zona satu maupun zona dua, untuk memaksimalkan kembali armada-armadanya dalam melakukan pengangkutan sampah," kata Kepala DLHK Kota Pekanbaru, Hendra Afriadi, Kamis (31/8). 

Menurutnya, operator bisa memaksimalkan pengangkutan sampah di titik rawan tumpukan sampah. Apalagi saat ini juga didapati TPS ilegal atau liar. 

Ia menuturkan, pihaknya terus mendorong operator agar bisa bekerja optimal. Saat ini operator di zona satu dan dua sudah menambah ritasi pengangkutan menjadi 50 ritasi dalam satu hari. 

"Ini akan kita evaluasi terus, agar pengangkutan bisa berjalan maksimal. Kita juga tambah dengan bantuan armada dari DLHK," pungkasnya. (*)

Terkini