BESTIENEWS.COM - Ada banyak kebiasaan sehat yang bisa dilakukan untuk memperpanjang umur. Selain itu, sejumlah kebiasaan ini juga harus dihentikan atau dihindari jika Anda ingin memiliki umur yang panjang.
Panjang umur merupakan dambaan semua orang, apalagi jika diikuti dengan tubuh yang sehat. Sejumlah penelitian bahkan menunjukkan adanya kaitan menerapkan kebiasaan hidup sehat dengan memperoleh panjang umur.
Olahraga teratur, konsumsi makanan gizi seimbang, tidur yang cukup, mengelola stres, dan bersosialisasi termasuk kebiasaan baik yang bisa memperpanjang umur. Selain menjalani kebiasaan baik tersebut, Anda juga harus menghindari kebiasaan buruk jika ingin panjang umur.
Bahkan, jika Anda sudah terbiasa melakukan kebiasaan-kebiasaan tersebut, maka inilah saatnya untuk menghentikannya.
Melansir berbagai sumber, berikut 10 kebiasaan yang harus Anda stop jika mau panjang umur:
1. Konsumsi makanan olahan
Makanan olahan mengandung banyak natrium, lemak jenuh, tinggi gula, dan lebih sedikit serat. Menukil Very Well Health, konsumsi terlalu banyak dan sering makanan olahan dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular, hipertensi, kanker, dan diabetes.
National Institutes of Health (NIH) merekomendasikan untuk mengonsumsi tidak lebih dari 2.300 mg (kurang dari 2,4 g) natrium setiap hari, serta lebih sedikit untuk lansia dan orang dengan kondisi kesehatan tertentu, seperti tekanan darah tinggi.
Segera hentikan kebiasaan ini dan menggantinya dengan konsumsi makanan berserat tinggi seperti sayuran.
2. Paparan gadget
Jika keseharian Anda tak lepas dari gadget, maka cobalah untuk menguranginya secara perlahan. Cara ini dapat mengurangi tingkat stres seseorang. Ganti kebiasaan terlalu sering pakai gadget dengan melakukan aktivitas di luar ruangan seperti berjalan kaki dan olahraga intensitas ringan lainnya. Bawa diri Anda agar terkena paparan sinar matahari di pagi hari yang baik untuk kesehatan tubuh.
3. Merokok
Stop kebiasaan merokok jika mau panjang umur. Menurut NIH, penggunaan tembakau tetap menjadi penyebab kematian yang paling bisa dicegah. Beberapa perkiraan menunjukkan bahwa merokok dapat merampas satu dekade kehidupan Anda.
Berhenti merokok dapat mengontrol tekanan darah dan membuat sirkulasi darah menjadi lancar. Selain itu, berhenti merokok juga menurunkan risiko terserang kanker.
4. Duduk terlalu lama
Penelitian yang dilakukan oleh Universitas Harvard di jurnal BMJ, menemukan bahwa duduk lebih dari tiga jam sehari bisa mengurangi harapan hidup selama dua tahun.
Namun beberapa orang tidak bisa menghindari pekerjaan yang berfokus di meja. Lakukan cara terbaik mengurangi efek buruk duduk seharian seperti berjalan cepat, atau berjalan untuk menerima panggilan telepon. Setiap usaha kecil akan sangat menolong.
5. Menyimpan dendam
Dendam dan marah merupakan reaksi emosi yang sering kali sulit dikendalikan. Hal inilah yang menyebabkan terjadinya peningkatan hormon kortisol (stres) pada seseorang.
Stres memiliki efek buruk terhadap pada jantung, metabolisme, dan sistem kekebalan tubuh. Sejumlah penelitian mengungkap kortisol yang tinggi telah dikaitkan dengan kematian yang lebih besar.
6. Terlalu banyak konsumsi gula
Menukil Eat This Not That, penelitian menunjukkan bahwa makan terlalu banyak gula bisa menyebabkan kematian dini. Hal ini karena gula dapat menyebabkan dehidrasi yang menyebabkan gejala gula darah tinggi. Jika dibiarkan dapat meningkatkan risiko diabetes.
7. Sering menyendiri
Tetap bersosialisasi dapat menjadi penguat umur panjang yang baik, serta membantu mengelola stres dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.
Hubungan sosial yang baik membuat Anda kuat, sementara hubungan yang buruk dapat membuat Anda berada dalam kerangka berpikir negatif, dan membuat Anda berisiko mengalami depresi dan bahkan serangan jantung.
Jika Anda senang menyendiri, segera hentikan kebiasaan ini untuk memperpanjang umur. Mulailah bergabung dengan komunitas olahraga, seni, atau adakan reuni dengan kawan lama.
8. Kurang tidur
Dalam studi epidemiologi ditemukan tidur terlalu sedikit yaitu kurang dari enam jam atau lebih banyak lebih dari sembilan jam memiliki telah terbukti menempatkan orang pada risiko kematian yang lebih besar.
9. Pelit
Ini adalah alasan kenapa memberi lebih baik daripada menerima. Tindakan altruistik dapat meningkatkan umur panjang.
Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal American Journal of Public Health menunjukkan bahwa membantu orang lain dapat mengurangi stres, yang pada akhirnya menurunkan risiko kematian. Kedermawanan adalah hadiah yang akan terus memberi kebaikan bagi Anda.
10. Terobsesi pada usia
Apakah memikirkan hari ulang tahun membuat Anda khawatir? Jika ya, berarti Anda tidak sendirian. Namun sebaiknya Anda memeriksa kembali sikap tersebut. Jika terus-menerus hidup hidup dalam kekhawatiran menjadi tua akan ada dampak serius pada proses penuaan.
Terpaku pada bagian negatif menjadi tua, seperti kemunduran fungsi mental seseorang, sebenarnya bisa membuat Anda merasa lebih tua, menurut penelitian Purdue University.
Namun jangan khawatir, rahasia untuk merasa lebih muda berada dalam kendali Anda.
Demikian 10 kebiasaan yang harus dihentikan jika Anda mau panjang umur. (*)